Memahami Delivery Order Return

Menu Return pada Delivery menampilkan daftar orderan yang dikembalikan oleh customer dengan jumlah tertentu setelah dilakukan pengantaran oleh driver. Berikut langkah-langkah menuju menu Return

Berikut langkah-langkah menuju menu Return

Step 1. Kunjungi website DMS di https://my.simplidots.co.id/#/Account/Signin dan masuk dengan menggunakan Username beserta Password akun DMS Anda

Step 2. Setelah berhasil masuk ke Akun DMS Anda, kemudian pilih menu “Sales” > “Delivery” > “Return. Maka Anda akan sampai pada halaman Delivery Order Return yang menampilkan daftar retur dari customer beserta keterangannya

Berikut keterangan mengenai bagaimana membuat Delivery Order Return

  1. Untuk melakukan Delivery Order Return diawali dengan membuka menu “Sales” > “Delivery” > “Summary”. Pada menu ini akan dilakukan konfirmasi pengantaran

2. Lakukan konfirmasi pengantaran dengan memasukkan jumlah barang yang terantar dan apabila jumlah barang yang terantar lebih sedikit dari jumlah yang seharusnya terantar, maka sisa barang akan masuk pada Retur Item atau barang yang dikembalikan.

3. Klik tombol “Save”, dan akan muncul pesan konfirmasi bahwa invoice akan diperbaharui jika terdapat barang retur. Kemudian akan tampil laporan rekapan pengantaran barang yang berisi jumlah pesanan, jumlah pesanan terantar, serta jumlah pesanan dikembalikan

Last updated